Cara Daftar TikTok Affiliate Untuk Memperoleh Komisi

Farel Faraday

Bagaimana cara daftar TikTok affiliate untuk memperoleh komisi, memang menjadi kesempatan baru untuk memperoleh pundi-pundi penghasilan. Di masa sekarang ini, popularitas TikTok memang tidak hanya sebagai aplikasi sosial media saja namun semakin meluas.

Kini banyak juga yang memanfaatkanya untuk jual beli online. Peran TikTok yang semakin meluas untuk online shop, juga memungkinkan kamu bergabung dalam program affiliate. Dengan hanya membagikan link produk, maka siapapun bisa mendapatkan komisi penghasilan saat ada pembeli.

Bagaimana cara bergabung TikTok affiliate 2024 untuk memperoleh komisi? Akan dijelaskan pada artikel kali ini.

Apa yang Dimaksud dengan TikTok Affiliate?

TikTok affiliate merupakan program yang dibuat pihak TikTok dan menjadi strategi yang menghubungkan antara penjual dengan kreator. Program ini akan memungkinkan seseorang memberikan link content video agar membeli produk maupun barang yang dijual oleh seorang seller.

Secara sederhana, siapapun yang bergabung ke dalam program TikTok affiliate, dapat mempromosikan produk yang dijual seller. Hal tersebut tentunya tidak hanya membutuhkan untuk penjual saja. Kreatornya juga bisa memperoleh komisi saat bergabung dalam program TikTok affiliate ini.

Syarat Mendaftar Program TikTok Affiliate

Untuk mendaftar program TikTok affiliate ini, ada tiga syarat yang dipenuhi yaitu sebagai berikut:

  • Membuat akun TikTok shop. Cara membuat akun Tiktok shop memang agak berbeda dengan yang biasa, dan bisa dicari referensinya.
  • Mempunyai rekening bank yang valid atas nama sendiri. Pastikan juga, rekening aktif digunakan dan tidak terkena suspend.
  • Aktif dalam menggunakan akun, karena nantinya akan digunakan untuk promosi link afiliasi.

Cara Mendaftar Program Affiliate untuk Kreator

Kalau sudah memenuhi syarat untuk mengikuti program afiliasi TikTok, pastikan untuk mengikuti langkah-langkah pendaftaran. Adapun cara daftar TikTok affiliate bisa diikuti sebagai berikut ini:

  • Buka halaman seller-id.tiktok.com/account/welcome pada browser.
  • Daftar atau login menggunakan akun kreator TikTok yang sudah kamu miliki.
  • Teliti syarat dan ketentuan terkait TikTok Shop dan klik tombol “Authorized” untuk menyetujuinya.
  • Lengkapi semua informasi yang diminta, seperti alamat email, nomor telepon, dan alamat.
  • Setelah selesai, centang pernyataan terakhir pada halaman informasi dasar.
  • Lakukan verifikasi data KTP dan selfie dengan KTP Anda.
  • Lengkapi data yang diminta dan simpan.
  • Tunggu email dari TikTok sebagai tanda bahwa pendaftaran kamu berhasil.
  • Jika sudah, pilih menu pengaturan dan privasi pada akun TikTok.
  • Pilih menu TikTok Shop dan tambahkan produk yang ingin dijadikan produk afiliasi.
  • Pilih produk yang ingin dipromosikan menggunakan link dari TikTok Shop.
  • Lihat besarnya komisi yang akan diterima ketika mempromosikan produk pilihan.

Cara Mendaftar TikTok shop Affiliate bagi Para Seller

Untuk para seller yang ingin bergabung serta menawarkan produknya dari para kreator, juga bisa menentukan komisi. Bisa dilakukan lewat pengaturan menu TikTok shop seller center. Cara daftar TikTok affiliate untuk seller, yaitu sebagai berikut:

  • Akses halaman seller-id.tiktok.com dan login ke akun TikTok kamu.
  • Pilih menu Program > Program Toko di website TikTok Shop Affiliate.
  • Buat jenis komisi yang ingin diberikan kepada kreator, dan pilih persentase komisi yang sesuai.
  • Setelah itu, klik tombol “Kirim” untuk mengonfirmasi bahwa toko telah membuka kesempatan afiliasi.
  • Jika ingin menghentikan program afiliasi, Anda bisa memilih opsi “Hentikan Program“.

Mengetahui cara daftar TikTok affiliate dapat membuka peluang bagi siapapun untuk berkreasi dan menghasilkan keuntungan. Selain itu, l juga dapat memilih program afiliasi yang ingin diikuti dan memperkirakan besarnya komisi yang akan diperoleh. Semoga bermanfaat!

Farel Faraday

Lulusan S1 Sarjana Komputer (S.Kom) yang telah berpengalaman menekuni bidang teknologi sejak 6 tahun lalu.

Tinggalkan komentar